Minggu, Februari 23, 2014

Mari Makan Sambil Beramal Di Café Flows Jambi

JAMBI, ayojambi.com – Berbagai cara untuk menyampaikan bakti sosial yang dapat dilakukan oleh para remaja seperti gerakan sosial yang dilakukan oleh sekelompok pemuda-pemudai di Jambi. Gerakan sosial ini pantas diajungkan jempol, karena para remaja yang dimotori oleh Tessa (23) tidak melalui minta sumbangan melainkan mereka (remaja) membuka usaha cafe patungan dari hasil penjualan mereka salurkan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan.
Kelompok pemuda tersebut melakukan bakti sosial aetiap malam Minggu melalui usaha Café di Jalan Jendral Sudirman (sebelah Golden Kids). Dari penghasilan Cafe Flows (Famili Light Of Water Streams) sepenuhnya akan didonasikan kepada saudara kita yang menderita sakit Kanker, Yatim Piatu dan lain sebagainya.

Pemuda-pemuda yang tergabung dalam Café Flows (Famili Light Of Water Streams)  masih berstatus sebagai pelajar, namun mereka telah memiliki jiwa sosial untuk bisa saling membantu kepada masyarakat yang tengah membutuhkan uluran tangan dalam berbagai musibah.

Café Flows mulai dibentuk pada bulan Mei 2013 yang lalu, kala itu hanya ada 5 orang anggota dan kini jumlah anggota Café Flows telah mencapai 54 orang terdiri dari berbagai elemen remaja yang potensial. Aktifitas sehari-hari Tessa membuka usaha butiq Ungu di Kota Jambi.

Café ini dibuka hanya setiap hari Sabtu saja, dimulai pukul l9.00 wib sampai dengan jami 22.00 wib. Menurut uraian Tessa dengan dibuka nya Café Flows ini yakni, keuntungan dari hasil penjualannya semata-mata hanya untuk membantu orang lain yang mengalami kesusahan yang layak dibantu. Selain itu Tesa berharap pemuda-pemudi di Khususnya di Kota Jambi bisa berbuat sesuatu yang bermanfaat baik bagi diri sendiri maupun untuk orang banyak “Saya ingin pemuda pemudi di kota Jambi dapat berperan aktif dalam aksi sosial tanpa pamrih.” Imbuh Tessa.

Kegiatan ini merupakan sebuah bentuk kepedulian bagi saudara–saudari kita yang kondisi ekonominya buruk dan mengalami berbagai persoalan hidup yang harus ditanggungnya. Pemuda-pemudi yang bergabung dalam Café Flows benar-benar bekerja tanpa pamrih bahkan kadang kala mereka mesti mengeluarkan uang pribadi untuk aksi sosial tersebut.

Selain itu, tahun baru imlek 2014, Café Flows juga memberikan bantuan untuk warga Tionghoa yang kurang mampu dalam bentuk minuman dan aneka kue-kue, “Kita lakukan dalam suasana bahagia dan dipenuhi oleh kehangatan keluarga.” 

Harapan Tessy, bahwa Cafenya bisa dikunjungi ramai oleh warga Kota Jambi bersama keluarga yang secara tidak langsung telah memberikan andil dalam bakti sosial remaja Jambi. (Romy/Yuliawati)
* www.ayojambi.com/